Danau Lau Kawar dengan luas sekitar 20 hektar, berada di Desa Kutagugung Kecamatan Naman Teran, Kabupaten Karo yang berlokasi di bawah kaki gunung Sinabung yang berjarak 25 km dari Bersatagi atau 91 km arah Barat Daya kota Medan atau sekitar 2,5 jam dengan kenderaan pribadi maupun angkutan umum, merupakan salah satu daerah tujuan wisata yang dapat dikunjungi dengan kondisi jalan yang cukup baik.
Disekitar pinggir danau sangat nyaman untuk camping, dan bagi mereka yang ingin menyewa kamar telah tersedia disekitar danau dengan harga yang terjangkau. Karena jaraknya cukup dekat dengan kota Berastagi dan tersedia sarana angkutan penumpang umum maka kebanyakan para wisatawan memilih menginap di Berastagi ataupun pulang pergi dari kota-kota lainnya di provinsi Sumatera Utara.
Pada saat ini Pemda Karo mulai berbenah agar Danau Lau Kawar bisa menjadi Daerah Tujuan Wisata dan juga sebagai Primadona Kabupaten/Kota di provinsi Sumatera Utara antara lain melalui peningkatan infrastruktur. Jalan provinsi jurusan Kabanjahe-Kutarayat menuju danau ini tahap demi tahap mulai dibenahi dan ditingkatkan termasuk peningkatan jalan lingkar mengelilingi taman danau ini dan pembangunan bronjong di pinggir danau. Pembangunan ini, diharapkan membawa angin segar bagi peningkatan wisatawan ke daerah tujuan wisata (DTW) Danau Lau Kawar dan ke DTW lainnya di Kabupaten Karo.
Di Danau Lau Kawar pada saat ini telah tersedia juga untuk arena memancing, sarana boat bagi wisatawan yang hendak mengitari danau dengan tarif yang wajar.
Comments
Post a Comment